Belajar Bisnis - Usaha Bisnis Sampingan
 
Blog Bisnis Online - Usaha bisnis sampingan adalah bentuk usaha atau bisnis yang bersifat alternatif atau bisnis kedua, ketiga, keempat dan seterusnya selain profesi pertamanya, misalkan seorang karyawan swasta, para pegawai, para buruh, para petani, mahasiswa, guru dan siapa saja yang berkehendak untuk memiliki usaha bisnis sampingan.

Apa saja bentuk usaha sampingan itu? Usaha sampingan itu banyak sekali bertebaran di sekitar kita, itu bagi mereka yang peka terhadap peluang bisnis. Maka pada kesempatan ini saya akan membuka paradigma sobat sekalian yang masih bingung untuk menentukan usaha bisnis sampingan yang paling tepat itu seperti apa.

Sebetulnya, usaha atau bisnis itu tidak pernah ada yang tepat dan cocok, itu jika sobat berpikir demikian. Akan tetapi jika sobat berpikir tepat, maka akan tepatlah usaha atau bisnis tersebut. Semua tergantung mindset sobat sendiri.

Silahkan sobat perhatikan disekitar sobat, banyak sekali kita temui mereka yang dulu berlatar belakang pendidikan dengan jurusan tertentu, pada akhirnya belum tentu profesinya itu sesuai dengan jurusan yang dia pilih ketika waktu sekolah dulu, walaupun memang ada, tapi itu sangat jarang sekali.

Lalu usaha bisnis sampingan itu seperti apa? Contoh nih, seperti bisnis online misalkan. Sekarang ini kan eranya teknologi, maka bisnis online itu bisa menjadi pilihan sobat. Karena dari segi modal, juga relatif terjangkau.

Disamping itu dari segi waktu juga tidak ribet, karena menjalankan bisnis online itu kan tidak terpatok oleh waktu, karena waktu dalam menjalankan bisnis online itu sangatlah fleksibel, mau di jalankan pagi, siang, ataupun malam, semuanya itu bisa sobat atur sendiri waktunya.

Berikutnya, apalagi? Banyak sobat, contoh jika sobat bertempat tinggal dekat dengan sekolahan, sobat bisa memulai usaha dengan membuka alat-alat tulis dan perlengkapan keperluan sekolah.

Jika sobat seorang karyawan yang terikat dengan waktu, maka diawal ketika memulai usaha ini, sobat bisa kerjasama dengan istri sobat. Ini juga bisa menjadi alternatif usaha bisnis sampingan.

Lalu apalagi? Banyak sobat, cobalah sobat keluar dari rumah dan lihat keramaian diluar rumah sobat. Misalkan diluar rumah sobat itu banyak orang yang lalu-lalang, maka sobat bisa memulai usaha jual kopi hangat, teh manis atau jenis minuman apa saja, juice buah juga boleh, karena dari segi modal ini juga relatif terjangkau dan segudang usaha bisnis sampingan yang lain.

Cobalah mulai sekarang sobat peka terhadap peluang disekitar sobat, Apa yang menjadi problem dilingkungan sobat itu merupakan niche dan ketika sobat memiliki solusinya, maka itu bisa menjadi solusi sobat untuk memulai usaha dalam bentuk apa saja sesuai dengan kebutuhan dari problem tersebut, itulah intinya cara kita dalam membaca peluang bisnis dan bisa menjadi usaha bisnis sampingan, cukup simpel bukan?

Nah, jika sobat telah memahami apa yang saya maksudkan dari apa yang saya sampaikan melalui postingan artikel bisnis pada kesempatan ini, maka saatnya sobat mengembangkan potensi sobat sendiri dalam membaca peluang bisnis disekitar sobat dan itu bisa menjadi alternatif sobat dalam membuka usaha bisnis sampingan, salam sukses.

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Silahkan Berkomentar Dengan Tanpa Menggunakan Link Iklan dan Bold. Terima Kasih