Blog Bisnis Online - Apa sih yang dinamakan SEO? Bagi sobat online yang baru pertama kali mendengar kalimat ini tentulah masih merasa asing dengan istilah ini. SEO itu adalah kepanjangan dari Search Engine Optimization (Optimasi Mesin Pencari), yang merupakan sebuah tehnik optimasi blog agar menempati halaman pertama dihalaman search engine atau mesin pencari.
Belajar SEO Gratis
Apa sih manfaat dan keuntungan dalam belajar SEO? Manfaat dan keuntungannya adalah mampu membuat sebuah blog berada dihalaman pertama search engine melalui tehnik optimasi tersebut dengan maksud satu tujuan, yaitu untuk mendapatkan trafik atau pengunjung blog yang banyak dari search engine secara gratis.
Itulah gunanya kita belajar SEO. Jika sobat seorang blogger, maka ilmu SEO ini sangat penting untuk mendukung kesuksesan terhadap blog yang sobat optimasi. Karena dengan tehnik SEO ini, maka secara otomatis blog sobat akan mendapatkan suplai pengunjung gratis dari search engine terus menerus dalam 1 x 24 jam.
Trafik Search Engine
Apakah jika blog sobat sudah menempati posisi pertama dihalaman search engine, itu akan menjamin blog sobat tersebut memiliki banyak trafik darinya? Sebelum saya jawab pertanyaan tersebut, marilah sama-sama kita urai satu persatu agar semuanya menjadi jelas dan tidak rahasia lagi. Tenang saja sobat, saya akan jelaskan semuanya.
Dengan SEO, itu memang bisa menjadikan blog sobat berada dihalaman pertama search engine, dalam hal ini kita contohkan search engine google saja sebagai search engine terpopuler saat ini. Akan tetapi itu tidak menjamin blog sobat akan mendapatkan banyak trafik darinya.
Sobat bisa lihat banyak blog yang dioptimasi oleh pemiliknya dan berhasil menempati halaman pertama ketika diketikkan kata kunci dihalaman pencarian google, akan tetapi trafik blog tersebut senin-kamis alias sepi dari pengunjung, mengapa demikian? Inilah rahasia search engine yang perlu sobat ketahui.
Rahasia Trafik Melimpah dari Search Engine
Untuk mendapatkan banyak pengunjung dari search engine itu terlebih dahulu sobat harus mengetahui keyword (Kata Kunci) apa saja yang paling banyak dicari oleh para pengguna search engine. Sehingga dengan banyaknya pencarian keyword tersebut dan blog sobat mampu untuk tampil dihalaman pertama search engine, maka hal itu akan menjadikan blog sobat mendapatkan banyak pengunjung dari search engine.
Dan jika yang terjadi adalah sebaliknya, artinya; hanya sedikit saja orang-orang yang mencari keyword dalam pencarian disearch engine, maka hampir bisa dipastikan limpahan trafik yang dikirim oleh search engine keblog sobatpun hanya sedikit. Inilah kronologi blog yang menempati halaman pertama search engine, akan tetapi tidak mendapatkan trafik yang maksimal darinya.
Pentingnya Research Keyword
Apakah sobat telah memahaminya dengan baik uraian diatas? Jika sudah, maka kita bisa melanjutkan ketopik berikutnya. Jika belum, silahkan sobat baca ulang lagi sampai benar-benar sobat dapat memahaminya dengan baik dan benar sebelum kita melanjutkan ketahapan ini.
Selanjutnya apa yang harus sobat lakukan agar blog sobat mendapatkan banyak trafik dari search engine? Cara inipun juga cukup mudah jika sobat sudah menguasainya dengan baik dan benar sesuai dengan kode etik SEO.
Caranya adalah dengan mengetahui keyword-keyword yang banyak dicari oleh para pengguna search engine, tehnik ini biasa disebut dengan research keyword dalam istilah SEO. Dan tehnik SEO ini adalah tehnik dasar dalam ilmu SEO yang harus sobat fahami sebelum sobat melangkah lebih jauh ketahapan-tahapan berikutnya.
Yang namanya research keyword adalah sebuah tehnik SEO dalam upaya menemukan kata kunci yang memiliki potensi besar untuk mendatangkan banyak pengunjung dari search engine dengan tingkat persaingan yang lebih rendah. Dengan demikian, blog sobat itu akan lebih mudah untuk dioptimasi agar bisa menempati halaman pertama search engine.
Untuk melakukan research keyword, sobat bisa menggunakan tools gratis dari google yang bernama google keyword tools external. Tools ini cukup bagus dan cukup akurat menurut hemat saya. Sobat bisa memanfaatkan tools ini dalam melakukan riset kata kunci untuk blog sobat.
Adapun tata cara research keyword yang baik dan benar versi blog bisnis online ini, Insya Allah kita akan bahas dalam kesempatan yang lain. Karena tehnik SEO ini jika kita uraikan secara detail, maka akan menjadi sebuah artikel yang cukup panjang.
Pastikan sobat online senantiasa berkunjung ke blog bisnis internet ini untuk mendapatkan informasi yang benar-benar fresh seputar bisnis online dan semua pernak-perniknya, salah satunya adalah ilmu seputar search engine optimization. Terima kasih dan sukses untuk sobat online semuanya.
0 komentar:
Posting Komentar
Catatan: Silahkan Berkomentar Dengan Tanpa Menggunakan Link Iklan dan Bold. Terima Kasih